Senin, 21 Januari 2013

Aku dan Skripsiku #2

Folder skripsi adalah folder yang paling gede :)
Bismillah.

Pangjurung Laku

Di ruang sidang pendadaran, pertanyaan berikut ini keluar dari mulut seorang dosen penguji:

"Mas, anda senang menulis puisi ya?"

"Tidak suka Pak!" Jawab saya tegas.

Kenapa bapak dosen penguji itu melontarkan pertanyaan tersebut pada saya?

Jawabannya.. 

Karena kata pengantar yang ada pada skripsi saya sungguh teramat panjang dan juga puitis

Kalo panjang ia, tapi kalo puitis(?) Ndak tau lah..  

Oleh karena itu, majelis penguji pun (tepatnya salah satu dosen aja sih) meminta saya untuk merubah kata pengantar tersebut dengan yang lebih singkat saja.

Maka di sini saya sampaikan pengumuman; kata pengantar yang panjang tersebut pada akhirnya tidak jadi saya sisipkan di dalam skripsi saya yang terbaru (edisi revisi).

Lantas, daripada tulisannya mubazir begitu saja; saya berpikir lebih baik di-publish di dalam catatan ini saja. Mau senyum silakan.. mau berujar "saudara ini mahasiswa sastra atau teknik?" juga silakan :-).

Ini hanyalah sebatas cara saya dalam mengungkapkan kebahagiaan :-).

---

Alhamdulillaai rabbil ‘aalamiin, segala puji dan kesempurnaan hanyalah milik Allah ta’ala semata. Shalawat dan salam semoga tetap tercurah kepada Nabi Muhammad shallallaahu ‘alaihi wa sallam, kepada keluarga beliau, sahabat-sahabat beliau, tabi’in, attabi’ut-tabi’in, beserta orang-orang yang senantiasa konsisten menjalankan segala macam risalah sebagaimana telah beliau shallallaahu ‘alaihi wa sallam contohkan. Penulis bersaksi bahwa tiada illah yang wajib diibadahi melainkan Allah ta’ala. Penulis juga bersaksi bahwa Nabi Muhammad shallallaahu ‘alaihi wa sallam adalah hamba dan juga utusan-Nya yang paling akhir; tidak ada lagi seorang nabi dan rasul pun setelahnya.

Tepat tanggal 5 Maret 2012, untuk pertama kalinya penulis berhadapan langsung dengan dosen pembimbing untuk mendapatkan soal tugas akhir. Setelah hari itu, waktu pun terus berjalan, terus dan terus. Hingga tak terasa, kurang lebih sepuluh bulan sudah penulis menghabiskan waktu untuk menuntaskan soal tugas akhir tersebut. Dalam rentan waktu itulah penulis benar-benar baru merasakan status sebagai seorang mahasiswa yang sesungguhnya. Skripsi adalah soal ujian sepanjang pengerjaan; inilah kesimpulan sederhana yang bisa penulis tarik dari berbagai dinamika yang didapatkan penulis selama mengerjakannya. Selesai satu masalah muncul masalah lain; selesai satu “soal”, muncul lagi “soal-soal” berikutnya. Hingga, dengan mengerjakannya, penulis semakin menyadari berbagai kekurangan yang ada pada diri penulis.

Keyakinan dan motivasilah yang menjadi penyebab bagi penulis untuk terus bertahan di dalam mengerjakannya. Keyakinan akan apa? Keyakinan akan kebenaran kalam illahi yang menyatakan bahwa bersama dengan kesulitan akan ada kemudahan. Maka penulis bersaksi, sungguh berbagai kemudahan telah penulis dapatkan selama mengerjakan soal tugas akhir ini. Syaratnya hanya satu, tinggal mau saja mengerjakannya, dengan penuh keseriusan dan kesabaran. Penyebab berikutnya adalah adanya motivasi; motivasi dari dari siapa? Motivasi dari orang tua, saudara-saudara kandung, para dosen, laboran, dan juga kawan-kawan dekat penulis yang telah berjasa sedemikain besar di dalam proses pengerjaan tugas akhir ini. Maka, pada kesempatan ini penulis ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada mereka semua.

Untuk ibunda Rohayati tercinta, penulis sampaikan terima kasih yang teramat tulus atas do’a dan berbagai dukungan yang ibunda berikan kepada penulis. Sungguh, ucapan terima kasih ini tidak akan pernah bisa mengimbangi segala macam kebaikan yang telah ibunda perbuat kepada penulis. Semoga Allah ta’ala senantiasa menjaga ibunda di dalam keistiqamahan menjalankan kebaikan. Untuk ayahanda Ikin Asikin tercinta rahimahullaahu ta’ala—semoga Allah ta’ala senantiasa menyangi ayahanda. Penulis masih sangat ingat pesan yang pernah ayahanda sampaikan kepada penulis sewaktu usia penulis masih kecil, “kahade Ép, bapa mah nitip, ari gaul téh kudu jeung jalma anu saroléh.” Insya Allah petuah mulia itu akan senantiasa penulis jalankan sampai kapan pun.

Berikutnya, berdosa rasanya jika pada kesempatan ini penulis tidak menyampaikan ucapan terima kasih secara khusus kepada orang yang telah membimbing penulis di dalam mengerjakan tugas akhir ini, beliau adalah; bapak Urip Agus Salim, S.T., M.Eng.Sc. Terima kasih atas bimbingan yang telah bapak berikan. Terima kasih atas berbagai suplemen penyemangat yang bapak berikan tatkala penulis mulai futur saat menuntaskan “soal” demi “soal” yang hadir di dalam pengerjaan skripsi ini. Terima kasih atas diskusi ilmu agama yang demikian filosofis dan berbobot itu. Terima kasih atas berbagai sumber literasi berupa jurnal, soft copy buku-buku referensi, dan file-file lainnya yang telah diberikan kepada penulis saat proses bimbingan berlangsung.

Berikutnya, berdosa juga rasanya jika pada kesempatan ini penulis tidak menyampaikan terima kasih yang tulus kepada ke-empat saudara kandung penulis yang telah memiliki andil sedemikian besar dalam menopang kelancaran kuliah penulis, hingga penulis bisa menyelesaikan tugas akhir ini. Untuk Ang Yayat, penulis sampaikan terima kasih yang tulus atas segala macam dukungan dan juga petuah penyemangatnya. Salam ta’zim dari penulis untuk Téh Ice; istri terbaik yang telah disandingkan Allah bersama dengan Ang Yayat. Salam ceria dari penulis untuk putra-putri Ang Yayat dan Téh Ice; Yusuf Siddieq Maulana dan Cindy Ivana Maharani. Jadilah kalian orang yang shaleh, shalehah dan juga berilmu.

Untuk Ang Dédé, penulis sampaikan terima kasih yang tulus atas segala macam dukungan dan pengorbanan yang telah Ang Dédé perbuat selama ini. Penulis memohon maaf atas ketidakterbalasan pertanyaan Ang Dédé terkait skripsi yang sedang penulis kerjakan, “kumaha Ép, rapih can skripsi téh?”. Semoga ucapan terima kasih yang ada di dalam kata pengantar ini bisa menjadi jawaban atas pertayaan tersebut. Salam ta’zim dari penulis untuk Téh Ani; istri terbaik yang telah disandingkan Allah bersama dengan Ang Dédé. Salam ceria dari penulis untuk putra-putra Ang Dédé dan Téh Ani; Muhammad Naufal Hadi Anshari Zailani dan Zaki Ahmad Fauzi. Jadilah kalian orang yang shaleh dan berilmu.

Untuk Ang Jéjén, penulis sampaikan terima kasih yang setulus-tulusnya atas segala macam dukungan moril dan juga materil yang telah Ang Jéjén berikan. Siapa pun tahu kalau biaya kuliah itu mahal, tapi hal tersebut tidak menjadikan Ang Jéjén enggan untuk menopang segala macam kebutuhan penulis selama kuliah. Sekali lagi, hatur nuhun pisan. Salam ta’zim dari penulis untuk Téh Irin; istri terbaik yang telah disandingkan Allah bersama dengan Ang Jéjén. Semoga Allah segera mengaruniakan buah hati yang shaleh/shalehah kepada Ang Jéjén dan Téh Irin.

Untuk saudara kandung penulis yang terakhir, Rosid Nurmajid, penulis berpesan, “ilmu yang benar itu harus mampu menjadikan kita tunduk kepada Dia yang telah memberikannya kepada kita. Siapakah Dia yang telah memberikan ilmu itu? Dialah Allah. Maka pahamilah segala macam tuntutan-Nya terhadap kita. Tidak hanya sekedar dipahami, tapi yang jauh lebih penting daripada itu adalah; jalankanlah ia di dalam kehidupan kita yang nyata. Itulah ilmu yang berkah. Semoga engkau tetap teguh dan istiqamah di jalan pencarian ilmu. Dan aku pun, insya Allah sedang berupaya sekuat tenaga untuk tetap konsisten di jalan itu—mencari ilmu.”

Berikutnya lagi, penulis sampaikan terima kasih kepada babak Sunyoto dan bapak Sunadri A selaku laboran di Laboratorium Teknologi Mekanik JTMI UGM yang telah banyak membatu penulis selama proses “pengulangan belajar” di Laboratorium Teknologi Mekanik. Interaksi yang cukup lama dengan beliau berdua menjadikan penulis semakin mensyukuri status kemahasiswaan yang sedang disandang oleh penulis. Terima kasih juga penulis sampaikan kepada bapak Ir. M. Waziz Wildan, M.Sc., Ph.D. selaku ketua Jurusan Teknik Mesin dan Industri Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada, kepada bapak Prof. Dr.-Ing. Ir. Harwin Saptoadi, MSE. selaku ketua Program Studi Teknik Mesin Jurusan Teknik Mesin dan Industri Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada, dan juga kepada bapak Ir. Mudjijana, M.Eng. selaku dosen pembimbing akademik penulis selama kuliah di Jurusan Teknik Mesin dan Industri Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada.

Berikutnya lagi, penulis sampaikan terima kasih kepada seluruh kawan-kawan penulis di Prodi Teknik Mesin ’08. Sungguh, kebersamaan yang sudah terjalin ini terasa demikian singkat. Kepada kawan-kawan anggota Laskar Androméda 17, penulis juga menyapaikan terima kasih yang setulus-tulusnya. Bisa kenal dan bersama-sama dengan antum semua adalah sebuah anugrah yang tak ternilai harganya. Kepada seluruh kawan-kawan Forsalamm Teknik ’08 dan juga angkatan-angkatan lainnya, penulis juga sampaikan terima kasih yang setulus-tulusnya. Bisa kenal dan bersama-sama dengan antum semua adalah sebuah anugrah yang juga tiada ternilai harganya. Kepada kawan-kawan James Bond di Masjid Nurul Barokah, penulis juga menyampaikan terima kasih yang teramat tulus. Terima kasih karena telah menjadi bagian yang mewarnai perjalanan hidup penulis. Semoga keseriusan kawan-kawan di dalam mengelola dan memakmurkan masjid bisa berbuah kenikmatan yang tiada taranya di surga kelak. Aamiin.

Berikutnya, kepada mereka yang tidak bisa penulis sebutkan satu-persatu di dalam pengantar ini, penulis sampaikan terima kasih yang sama tulusanya. Semoga Allah memberikan balasan terbaik atas segala macam kebaikan yang telah saudara sekalian perbuat. Kemudian yang paling akhir, terkait skripsi ini; penulis teramat menyadari berbagai kekurangan yang ada di dalamnya. Skripsi ini masih teramat jauh dari kata sempurna. Maka, segala macam kritik dan saran yang disampaikan oleh siapa pun yang sudi membacanya, insya Allah akan penulis terima dengan senang hati.

Yogyakarta, 24 Desember 2012


Penulis
#CatatanTentangSkripsi
Share this post
  • Share to Facebook
  • Share to Twitter
  • Share to Google+
  • Share to Stumble Upon
  • Share to Evernote
  • Share to Blogger
  • Share to Email
  • Share to Yahoo Messenger
  • More...

0 komentar

:) :-) :)) =)) :( :-( :(( :d :-d @-) :p :o :>) (o) [-( :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ :-$ (b) (f) x-) (k) (h) (c) cheer

 
© Journey Notes
Designed by BlogThietKe Cooperated with Duy Pham
Released under Creative Commons 3.0 CC BY-NC 3.0
Posts RSSComments RSS
Back to top